Bahan Alami Agar Kulit Bersinar Luar Dalam



Untuk bisa memiliki kulit yang sehat, ada sejumlah hal yang harus diketahui. Salah satunya adalah mmeperhatikan bahan alami berikut.

Begitu banyaknya bahan kimia di dalam kosmetik yang memicu kontroversi, mana yang baik dan tidak untuk kulit Anda. Mengetahui cara sehat merawat kulit tidak hanya membuat Anda merasa lebih baik dengan mengetahui apa yang Anda gunakan, tapi juga mengajarkan Anda mana yang penting dan efektif. 

Berikut ini manfaat bahan-bahan alami yang membuat kulit terhidrasi sehingga Anda terlihat bersinar luar dalam:
  • Panthenol
    Pathenol adalah provitamin B5 Bahan alami yang membantu tubuh membuat lebih banyak nutrisi khusus untuk rambut dan kulit. Pathenol berperan sebagai zat pelembap, yang membantu produk kulit dan rambut menyerap serta menjaga kelembapan.

    Anda akan menemukan banyak sampo dan kondisioner. Bahan ini mampu mengambil air dari udara dan mengikat ke folikel rambut. Membuat rambut anda lebih bersinar dan bervolume. Ketika panthenol digunakan dalam krim kulit dan lotion, membantu mereka tersebar merata pada kulit.
  • Cupuacu butter
    Cupuacu butter berasal dari pohon buah Cupuacu dari keluarga cokelat, asli dari Amazon Utara. Bentuknya emolien lembut dan bergizi, mudah menyerap air. Berguna untuk memperbaiki penipisan dan penuaan kulit.

    Dengan tingginya asam lemak esensial, membantu meningkatkan elastisitas kulit. Tekstur krim dari cupuacu memberikan kelembutan dan kehalusan kulit membantu tampak jauh lebih elastis.
  • Minyak biji Hellanthus Annuus
    Minyak biji Hellanthus Annus adalah minyak segar dingin dari biji bunga matahari. Minyak ini tinggi asam lemak esensial, dan bertekstur sangat ringan sehingga bisa digunakan pada setiap jenis kulit. Selain itu juga bisa digunakan untuk menyembuhkan dan menenangkan kulit.  Khususnya bagi anda yang mengalami kulit kemerahan, jerawat, peradangan, atau eksim.

    Dibandingkan dengan produk yang mengandung minyak seperti almond dan shea butter, kandungan vitamin E pada minyak ini lebih tinggi. Ini sangat untuk mencegah kerusakan sel kulit sensitif oleh sinar ultraviolet, atau UVA dari matahari. Selain itu, studi menunjukkan bahwa vitamin E membantu mencegah kuka pada jaringan kulit, menghaluskan keriput dan seluruh kulit.
  • Mineral make up
    Banyak yang menanyakan apakah kandungan mineral baik atau tidak untuk kulit anda. Make up mineral tidak mengandung paraben, aroma, pengawet, bedak, minyak atau bahan kimia lainnya.
  • Tocopherol
    Tocopherol adalah sumber vitamin E yang berasal dari minyak nabati, dan dikenal sebagai antioksidan kuat yang memberikan perlindungan ekstrim untuk kulit Anda. Tokoferol menyerap sinar UV dan membantu mencegah kerusakan akibat radikal bebas UV pada kulit. Juga sebagai anti-inflamasi yang membantu melembabkan dan mengurangi jumlah polusi terkait kerusakan radikal bebas. Tokoferol dapat membantu bekas luka dan mengurangi tanda-tanda penuaan.
Sumber: Tempo

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Bahan Alami Agar Kulit Bersinar Luar Dalam"

Post a Comment

close
Banner iklan disini